DONASI BUKU HINDU TERPOPULER
Kami mendonasikan Buku Agama Hindu dan Budaya Bali untuk
pribadi, kelompok belajar, Pasraman yang berminat. Walaupun bekas tetapi
kondisi masih bagus.
ATMABHODA Pengetahuan Diri Untuk Kedamaian dan Kebahagiaan
Tertinggi
Oleh : Sankaracharya
Penerbit : Media Hindu 2014
Kondisi : Bagus 95%, Dimensi Buku ; 12 cm x 18 cm, 221
Halaman; DIDONASIKAN BAGI YANG MINAT
Deskripsi :
Pengetahuan tentang Diri adalah penting. Pandangan hidup
seorang manusia apakah bersifat materialistik atau spiritual sesuai dengan
konsepsinya tentang dirinya sendiri.
Jika seorang manusia menganggap dirinya sebagai mahluk
fisik, maka ia adalah seorang materialis, ia mengikuti ideal kebahagiaan
material, mengabdikan dirinya untuk pencapaian kekuasaan dan kenikmatan
duniawi; kesenangan materi.
Bilamana sejumlah besar orang mengikuti ide ini, masyarakat
menjadi meterialis dan akan terjadi pertumpahan darah, perang dan kehancuran.
Jika di sisi lain, ia menganggap dirinya sebagai entitas
spiritual, dia mengikuti jalan penyucian diri, tidak mementingkan diri sendiri,
penuh cinta kasih, dan dengan demikian menjadi sebuah kekuatan untuk
mempromosikan perdamaian dan kebahagiaan untuk semua manusia.
Sankara bahkan menyatakan, pengetahuan tentang Diri adalah
satu-satunya jalan untuk mencapai pembebasan (Moksa)
Jika berminat dengan salah satu buku-buku pada Blog ini !
Hubungi Admin Blog Via email : sobatbaliku@gmail.com
Alamat Admin : Pondok Aren – Tangerang Selatan – Provinsi
Banten
DONASI BUKU HINDU TERPOPULER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Buku Tamu